Merujuk surat permohonan inspektur upacara pada upacara peringatan hari pahlawan 2022 kepada Komandan Distrik Militer Bojonegoro dengan nomor surat 421.6/1583/101.6.22/2022 yang dikirim oleh Kepala Cabang Dinas Wilayah Bojonegoro – Tuban. Dan dibalas oleh Komandan Distrik Militer Bojonegoro dengan SPRINT nomor Sprint : 764/XI/2022. Yang memerintahkan seluruh jajaran dibawah Kodim 0813 untuk menjadi inspektur upacara pada kegiatan upacara peringatan hari pahlawan 10 November 2022 yang dilaksanakan di lapangan upacara masing-masing sekolah SMA/SMK pada hari senin 7 November 2022.

SMKN Trucuk pada kegiatan upacara peringatan hari pahlawan ini, sebagai inspektur upacara langsung dipimpin Komandan Rayon Militer Trucuk Bapak Kapten Infanteri Ratik. Beliau menyampaikan pada generasi muda bangsa ini agar meneladani tokoh pejuang nasional maupun lokal yang pada masanya berjuang demi mempertahankan kemerdekaan RI. Teladan yang patut dicontoh adalah rela berkorban, cinta tanah air, dan semangat nasiobalisme yang kuat.

 

Bagikan:

Satu tanggapan untuk “Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2022”

  1. Avatar MUSTAPIT
    MUSTAPIT

    Alhamdulillah, semoga kita dan anak2 dapat menjadi kader bangsa yang cinta kepada NKRI

Tinggalkan komentar